30 Lansia Desa Tanjung Sari Terima BLT-DD Rp1,5 Juta per Orang


Pemerintah Desa Tanjung Sari, Kecamatan Kelumpang Barat, Kabupaten Kotabaru melaksanakan penyaluran Batuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Triwulan Kesatu bulan Januari hingga Triwulan Kedua Bulan Mei 2025, kepada 30 orang penerima manfaat, digelar di Aula Desa Pada Rabu 07 Mei 2025.

Kegiatan dihadiri Kepala Desa Tanjung Sari beserta perangkat Desa, Perwakilan Camat Kelumpang Barat, Bhabinkamtibmas, Babinsa, dan Tamu undangan lainnya. 

Kepada awak media, Kepala Desa Tanjung Sari Subaidi, S,Ag menjelaskan, penyaluran BLT ini memang ada keterlambatan pencairannya dari Kabupaten, seharusnya setiap triwulan harus dibagi.

"Alhamdulillah hari ini bisa disalurkan kepada 30 orang lansia sebagai penerima manfaat BLT, ini langsung 5 bulan perbulannya 300 ribu rupiah, jadi total menerima 1,5 juta rupiah per orang."

"Mudah-mudahan bagi yang menerima BLT ini, agar bisa menggunakan uang yang bermanfaat di rumah, terutama membeli kebutuhan pangan yang lebih layak, "harapnya mengakhiri. (Gusti Mahmuddin Noor)
Lebih baru Lebih lama



HUT GUB KALSEL
Iklan

نموذج الاتصال