Ketua DPRD Kabupaten Kotabaru menghadiri serah terima jabatan Kepala Badan Pemeriksa Keuangan, (BPK) Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan pejabat sebelumnya Ruben Artia Lumbantoruan kini digantikan oleh Andriyanto digelar di auditorium Kantor BPK Banjarbaru, Kamis 6 maret 2025.
Gubernur Kalsel H. Muhidin melalui Pj Sekdaprov Muhammad Syarifuddin menyampaikan, komitmennya Pemerintah Provinsi ini yang selalu siap bersinergi dan berkolaborasi dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Kalsel, untuk mewujudkan tata kelola keuangan yang lebih profesional dan berintegritas.
Karena diketahui, BPK bukan hanya sebagai auditor, tetapi juga menjadi mitra strategis dalam membangun tata kelola keuangan yang sehat.
Gubernur H. Muhidin atas nama masyarakat dan pemerintah provinsi, juga menyampaikan penghargaan yang sebesar-besarnya, atas dedikasi, integritas, dan kerja keras yang telah dicurahkan selama menjabat sebagai Kepala BPK Perwakilan Kalsel.
Sedangkan dikesempatan tersebut, Ketua DPRD Kotabaru Suwanti secara singkat mengucapkan: "Selamat kepada bapak Adriyanto. Selamat menjalankan tugas di Banua dengan 13 Kabupaten/Kota se-Kalimantan Selatan."
Prosesi Sertijab kepala BPK Perwakilan Kalsel ini turut dihadiri Inspektur Daerah Provinsi Kalsel Akhmad Fydayeen, sejumlah Bupati/Walikota se-Kalsel atau yang mewakili, dan forkopimda lainnya.
Usai Sertijab, berfoto dan penyampaian ucapan selamat, seluruh pejabat yang hadir buka puasa bersama dilanjutkan sholat magrib berjamaah. (Gusti Mahmuddin Noor)