Paman Birin - Tahun Baru Islam - Banjarhits

Dishut Kalsel Komitmen Capai Target FOLU Net Sink 2030

Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Selatan gelar Rapat Koordinasi (Rakor) dan Evaluasi Capaian Rencana Kerja Tahunan Pemanfaatan Hutan (RKTPH) Tahun 2023 Perizinan Berusaha Pemanfaatan Hutan (PBPH) pada Hutan Alam (HA) dan Hutan Tanaman (HT) Provinsi Kalsel.

Rakor ini diselenggarakan di Aula Rimbawan 3 Dishut Kalsel dan sebagian menggunakan Virtual Zoom Meeting, Rabu pagi (24/5/2023).

Rakor dibuka oleh Kepala Dishut Provinsi Kalsel Hj. Fathimatuzzahra, dihadiri Kepala BPHL Wilayah IX Banjarbaru bersama pejabat  esselon Dishut Kalsel dan diikuti para pemegang PBPH HA dan PBPH HT di Provinsi Kalsel.

Dalam arahannya, Hj. Fathimatuzzahra menyampaikan beberapa hal yaitu peran penting PBPH dalam pencapaian target FOLU Net Sink 2030 dan alternatif usaha yang dapat dikembangkan oleh PBPH, selain kayu, seperti potensi karbon melalui skema multiusaha kehutanan.

"Hari ini kita akan melihat expose Rencana Kerja Tahunan para pemegang PBPH. Karena ini merupakan salah satu legalitas dalam pelaksanaan Perizinan Berusaha Pemanfaatan Hutan," kata Hj. Fathimatuzzahra.

Melalui rapat ini, dilakukan pencermatan terhadap target RKTPH, strategi pencapaian, dan mencari solusi terhadap kendala yang dihadapi para pemegang PBPH.

Lebih lanjut juga ditegaskan peran penting PBPH dalam langkah pencapaian target FOLU Net Sink 2030 di Provinsi Kalimantan Selatan yang juga merupakan komitmen Pemerintah Daerah Provinsi Kalimantan Selatan. (Diananta)

Lebih baru Lebih lama

Paman-Birin-Idul-Fitri-Banjarhits
Paman Birin Turdes
Iklan

نموذج الاتصال